Lan Diagnostic Tool (LDT) adalah sebuah program yang dikembangkan untuk memudahkan pelanggan internet dalam menganalisa jaringan komputer. Program ini terinspirasi oleh kegiatan call center ISP ketika menghadapi komplain dari para pelanggannya. Dalam menangani komplain, Call center ISP biasanya memiliki prosedur standar untuk diagnosa awal, yaitu cek IP komputer, cek modem dan lain sebagainya. Walaupun terlihat sederhana dan merupakan ilmu dasar dari networking, tetapi merupakan masalah yang besar jika dihadapkan kepada pelanggan yang masih awam terhadap komputer dan system network.
Tantangannya adalah : Bagaimana untuk menyederhanakan prosedur standar ini, sehingga dapat memudahkan bagi pelanggan yang awam internet dan juga membantu call center ISP dalam memperoleh informasi awal gangguan pelanggan mereka.
Semoga aplikasi ini dapat bermanfaat dan dapat dikembangkan di kemudian hari.
CARA MUDAH SETTING MODEM DENGAN AUTO SETTING MODEM
Program ini dirilist oleh telkom bulan april 2009, tetapi masih terbatas di Jakarta Timur dalam bentuk CD. Dengan program ini diharapkan pelannggan internet-nya tak perlu lagi repot-repot mengatur koneksitas modem. Semua sudah otomatis.
Adapun, aplikasi versi 2.0 ini dirancang untuk dapat digunakan pada berbagai jenis modem, antara lain, Dare Global (DB108E), JK Network (YKDB108-E), TP Link (TD-8816), Aztech (DSL605EU), Abbatech (TX3), Astoria (AR3513S), Sanex (SA5100), Prolink (H9200R) dan Tecom.
Klik kanan pada icon LDT, lalu pilih "Auto Setting Modem"
0 Komentar:
Post a Comment